Thursday, July 08, 2004
Percaya Ngga Percaya
Gara-gara ngobrol sama
Iman tentang "penampakan-penampakan", aku jadi tergelitik buat menulisnya di sini. Yah.. itung-itung menghilangkan kekecewaan beberapa blogger yang sering mampir kesini tapi menjumpai blog ini belon di-update juga.. sorry guys
.
Mungkin ada sebagian dari temen-temen yang ngga percaya tentang hal ini tapi banyak juga loh yang pernah mengalaminya, walau sudah berusaha untuk memandangnya dari segi logika. Termasuk saya pribadi, apabila bertemu dengan fenomena gaib (begitu istilah trend sekarang) langsung berusaha berpikir untuk mengalihkan ke hal-hal yang masuk akal. Contohnya, ketika ada suara langkah kaki diantara rak-rak buku di kantor saya (ketika itu sedang lembur dan saya sedang sendiri) lalu ketika di cek tidak ada siapa-siapa, saya langsung mengalihkan pikiran saya ke logika. "Ahh.. paling satpam lagi keliling" begitu pikir saya.
Namun kadang logika sudah tidak dapat berbicara ketika kita benar-benar dihadapkan dengan suatu hal yang diluar nalar. Contohnya kembali ketika aku lembur dan sendirian di ruanganku, ada sesosok bayangan hitam (siluet, dari postur sepertinya wanita) berdiri persis di belakangku. Aku melihatnya dari pantulan di monitor komputerku yang kebetulan sedang membuka program berbasis Under Windows (DOS dengan background hitam). Cukup lama aku melihatnya dan berusaha meyakinkan mataku, ketika aku menoleh ke belakangku tidak ada seorangpun di sana.
Ada lagi penampakan kepala seperti orang mendongak dari dalam di pintu salah satu ruangan lawyer di sini. Dengan wajah tersenyum berambut panjang dan berkulit gelap (ini kejadian paling jelas yang aku liat), aku pikir itu adalah salah satu teman kantorku sedang berada di dalam ruangan itu. Tapi ketika aku masuk ke ruangan tersebut tidak ada siapa-siapa.
Awalnya aku sempat ngeri juga karena tidak bisa menemukan alasan yang masuk akal untuk kejadian-kejadian ini. Namun setelah menemukan beberapa kejadian lagi, bukannya aku kapok untuk kerja sambil larut malam, malah aku anggap ini sudah hal yang biasa. Karena toh kalau kita kaji dari segi agama, Alloh telah menciptakan mahluk selain manusia, ada Malaikat, Jin dan Setan, yang semuanya tidak bisa kita lihat. Kalaupun aku sempat melihat atau katakanlah terlihat olehku. Itu aku anggap karunia dari Alloh, karena dia mengizinkan aku untuk melihat hambanya yang berbeda bentuk denganku.
Percaya ngga percaya, tergantung anda untuk menyikapinya.
Wallahu a'lam.
Ditulis Ozzan 11:39:00 AM ||